Cek Jadwal Tiket Kereta Api Lebaran 2018


Cek Jadwal Tiket Kereta Api Lebaran 2018 – Jadi mudik lebaran 2018. Mungkin kata-kata itulah yang harus dipersiapkan untuk bisa mudik dengan lancar, aman dan nyaman tanpa hambatan. Rencana mudik lebaran harus dipikirkan matang-matang. Termasuk moda transportasi yang akan digunakan sebagai angkutan mudik lebaran maupun angkutan balik.
Misalnya, ingin naik kereta api sebagai angkutan transportasi mudik pada lebaran 2018 ini. Itu artinya kita harus sudah menyiapkan tiket sejak sekarang. Terlebih, sejak 1 Maret 2018, PT. Kereta Api Indonesia (KAI) Persero telah menyiapkan pemesanan tiket baik pesan tiket secara online maupun offline untuk memenuhi kebutuhan tiket mudik libur lebaran.
Berikut ini saya lampirkan jadwal pemesanan tiket kereta api yang bisa digunakan sebagai moda transportasi angkutan lebaran atau hari raya idul fitri 1439 Hijriah di tahun 2018 ini. Silakan di cermati agar tidak kehabisan tiket mudik maupun tiket balik lebaran.
Perlu diketahui, bahwasaanya, [pembelian tiket, seperti yang ada di gambar di bawah ini, sudah bisa dibeli untuk keberangkatan H-1 lebaran atau jauh sebelumnya di H-16 sebelum lebaran. Dan pemesanan bisa dilakukan 2 bulan sebelumnya. Artinya, jika ingin berangkat mudik lebaran pada 30 mei 2018, maka tiket yang dipesan harus pada tanggal 1 Maret 2018.
Begitu seterusnya, untuk pemesanan tiket mudik lebaran pada 2 Maret 2018 akan diberangkatkan pada 31 Mei 2018 mendatang. Nah, hingga jadwal balik bisa dipesan untuk keberangkatan 28 Juni 2018 dan pemesanan bisa dilakukan pada 30 Maret 2018.
Cek Jadwal Pemesanan Tiket Kereta Api angkutan Lebaran 2018/1439 H

Silakan dilihat gambar untuk lebih detil melihat jadwal keberangkatan dan kepulangan, baik mudik maupun arus balik dengan menggunakan jasa PT. Kereta Api Indonesia (KAI) sebagai angkutan lebaran. Jadi yang harus diingat adalah Tiket Kereta Api angkutan lebaran 2018 ini bisa dibeli di beberapa gerai resmi yang sudah berafiliasi dengan PT KAI Indonesia, yakni baik secara online, stasiun, minimarket seperti Indomaret dan Alfamart, secara online, internet bangking, dan tempat lainnya yang berafiliasi.
Dipertegas kembali tiket mudik dan balik sebagai angkutan lebaran, tiket kereta api angkutan lebaran 2018 ini berlaku pembelianya sejak tanggal 1 Maret 2018 hingga 30 Maret 2018. Ini jadwal untuk keberangkatan pada 30 Mei 2018 hingga 28 Juni 2018.
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi PT KAI Persero.

Baca Juga : Cara Cek Kode Booking Tiket Kereta Api

Baca Juga : Daftar Harga Tiket Kereta Api, Ini Perhitunganya

Baca Juga : Cara Pesan Tiket Kereta Api Secara Online, Memesan Tiket Kereta Api Tanpa Antri

Biasakan Tulis Komentar Usai Membaca