Cara Daftar Go Massage Mitra Go-Jek di Seluruh Kota Indonesia
Daftar Go Massage - Kamu punya usaha jasa pijat, kamu bisa bergabung dengan GoJek dengan daftar go massage. GoJek terus berupaya mencari mitra-mitra terbaik di bidang Massage. Jadi tak hanya menjadi mitra GoJek sebagai driver go-ride, go-car, maupun lainnya dalam jasa online dan sebagai jasa antar. GoJek juga memiliki jasa pijat yang bisa dipesan lewat aplikasi gojek secara online tersebut.
Nah, kamu bisa menemukan kemudahan kamu di tempat ini, bahkan daftar go massage tidak terlalu sulit. Kamu cukup masuk ke aplikasi GoJek, atau langsung masuk ke tab new ini : https://join.go-jek.com/go-massage/individual. Kamu akan ditentukan akan memilih kota mana untuk daftarkan go massage yang tengah kamu tuju.
Baca Juga : Cara Perhitungan Bonus Driver Go-Car di Indonesia
Lalu, service pijat yang kamu layani apa, apakah full body massage, atau hanya beberapa bagian seperti totok wajah, refleksi, pra/post natal massage, sport massage, baby massage (pijat bayi) atau lainnya. Jadi kamu bisa tentukan keahlian kamu sendiri dalam web tersebut.
Setelah itu kamu akan diminta untuk isi biodata diri hingga alamat tinggal saat ini. Kamu juga akan ditanya banyak hal tentang pijat, alasan kenapa bergabung dan daftar go massage, bahkan beberapa pertanyaan penunjang dan tambahan lainnya, hal ini pastinya seperti syarat pendaftaran pada umumnya yang harus kamu lakukan terlebih dahulu sebelum gojek menerima kamu sebagai mitra go massage.
Tak hanya itu, kamu juga bisa daftarkan bisnis tempat pijat kamu di Gojek. Ada juga kok kolomnya, kamu bisa masuk dengan buka tab web berikut ini : https://join.go-jek.com/go-massage/business. Nah kamu bisa daftarkan unit usaha atau bisnis pijat yang kamu miliki sebagai mitra gojek pada go massage. Cara daftar dan syarat daftar go massage yang harus dilakukan sama, hanya berbeda kolom pengisiannya.
Baca Juga : Syarat dan Ketentuan Jika Ingin Menjadi Driver Gojek
Selain itu, kamu juga akan dilatih untuk menjadi terapis berpengalaman. Ini juga untuk menunjang syarat yang telah ditentukan gojek untuk menjadi mitra gon massage, persyaratan daftar go massage untuk bisa menjadi terapis GO-MASSAGE, dibutuhkan pengalaman dalam dunia pijat & spa minimal 3 tahun.
Selanjutnya, memiliki identitas yang terpercaya. Jadi seluruh terapis kami telah melalui wawancara & background check serta tidak pernah mempunyai criminal record. Terakhir, terlatih, untuk itu kamu harus siap sedia sebagai terapis GO-MASSAGE mengikuti pelatihan, dan harus telah mengikuti pelatihan di kantor GO-LIFE dengan kualitas terbaik.
Sekiranya begitu syarat menjadi mitra go massage gojek, dan cara daftar go massage yang bisa kamu lakukan. Semoga bermanfaat.
Biasakan Tulis Komentar Usai Membaca